Kamis, 18 Agustus 2011

sdn wonoagung 3 / juara I lomba PBB tahun 2011



     




















Juara I Lomba PBB Putra dalam rangka HUT RI ke 66


































































































































































Juara I Peserta Putri Lomba PBB HUT RI ke 66















































































sdn wonoagung 3/SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH PADA ACARA PELEPASAN SISWA KELAS VI TAHUN 2011 / 19 Juni 2011


Assalamualaikum wr.wb.

Yth. Bapak Kepala UPT Dinas Pendidikan Kec. Kasembon;
Yg kami hormati Bapak Kepala Desa Wonoagung atau yang mewakili;
Yg kami hormati Bapak Ketua Komite sekolah;
Yg kami hormati Bapak-bapak kepala sekolah se gugus 3;
yg kami mhormati bp/ibu guru;
Yg kami hormati bp/ibu wali murid
Serta anak-anakku yang kami cintai dan kami banggakan.

Teriring karunia rahmad, taufiq dan hidayah Allah swt, pada hari ini Minggu 19 Juni 2011 kita berkumpul diruangan ini untuk mengikuti acara pelepasan siswa kelas VI tahun ajaran 2010-2011 dengan keadaan sehat wal afiat.
Sholoawat serta salam semoga tetap tercurah pada junjungan kita Muhammad saw.
Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh wali murid SDN Wonoagung 03 yang dengan suka rela dan suka cita membantu dan mendukung terselenggaranya acara pelepasan siswa kelas VI yang meriah ini.
Semoga ketulusan hati  para bapak dan ibu dalam berpartisipasi tercatat sebagai amal dan memperoleh imbalan yang setimpal dari Allah swt.

Bapak, Ibu dan hadirin yang kami hormati,
Sekitar 6 tahun yang silam, bapak / ibu selaku orang tua / wali murid menyerahkan dan mempercayakan wewenang pendidikan dan pengajaran, yang kami laksanakan sesuai ketentuan dan peraturan yang berlaku, pada tanggal 18 Juni 2011 anak-anak kita sejumlah 34 anak dinyatakan LULUS 100%.
Keberhasilan tersebut bukan semata-mata karena keberuntungan belaka, namun juga merupakan hasil kerja keras dan keterpaduan dari unsur-unsur terkait, yakni siswa, guru, orang tua dan fasilitas yang tersedia.
Karena itu kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak, terutama anak-anak yang telah membawa nama baik sekolah. Semoga ilmu yang diperoleh selama belajar di SDN Wonoagung 03 ini senantiasa diberkati oleh Allah swt.

Bapak/ ibu serta hadirin yang kami hormati,
Khususnya kepada bapak / ibu wali murid kelas VI, pada kesempatan ini kami serahkan kembali anak-anak ke pangkuan para bapak dan ibu untuk mendapatkan layanan perkembangan lebih lanjut. Semoga Allah swt senantiasa melimpahkan kelancaran dan keberhasilan dalam upayanya merealisasikan cita-citanya.
Dan perlu kami beritahukan bahwa di samping prestasi akademik dan non akademik yang dicapai, berdasarkan catatan kami tidak ada satu orang anak pun yang terlibat dalam kasusu kenakalan remaja maupun kriminal. Semua itu menunjukkan bahawa anak-anak memiliki sikap dan perilaku yang baik dan taat.

Namun tidak menutup kemungkinan, bahwa selama dalam proses pendidikan di SDN Wonoagung 03 yang kami laksanakan, dari kami terdapat hal-hal yang kurang berkenen kami atas nama seluruh pendidik mohon maaf yang sebesar - besarnya dan setulus tulusnya.
Khusus kepada anak-anak kelas VI yang kami sayangi...
Selepas dari sekolah ini, jagalah nama baik sekolahmu ini, tuntutlah ilmu sebanyak-banyaknya, gantunglah cita-citamu setinggi mungkin, dan jangan lupa tingkatkan ketaqwaan kepada Allah swt, taatilah kedua orang tuamu agar sukses selalu berpihak kepadamu.

SEKALI MELANGKAH PANTANG MENYERAH, SEKALI TAMPIL HARUS BERHASIL.

Allahuma ihdinassirathalmustakim...
Wassalamualaikum wr.wb.